Selasa, 08 Maret 2011

Borongtala

Gowa Center, Kampung-Kampung di Makassar. Borongtala merupakan sebuah kampung yang terletak di Kel. Tamallayang, Kec. Bontonompo Kab. Gowa, Sulsel. Borongtala sejak tahun 2010 telah menjadi lingkungan tersendiri dimana sebelumnya masuk dalam wilayah lingkungan Rappokaleleng dan Tamallaeng.
Secara etimologi Borongtala (Makassar) berasal dari dua kata borong bermakna rumpun dan tala  merujuk pada pohon Lontar, dengan demikian secara harfiah Borongtala dapat kita artikan sebuah tempat yang dipenuhi pohon lontar.
Borongtala merupakan bagian dari kota kecamatan Bontonompo yang berbatasan langsung dengan Desa Bontolangkasa. Kampung ini dilintasi jalan poros Rappokaleleng - Bontoramba sebagai jalur utama di Kec. Bontonompo yang menghubungkan dengan Kec. Bontonompo Selatan, Takalar, dan Galesong. Jumlah  kepala keluarga 120 dengan jumlah penduduk kurang lebih 550 orang. (DN)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar