Senin, 11 Januari 2010

Kecamatan Bontonompo

Gowa Center. Kecamatan Bontonompo merupakan satu dari 18 kecamatan di kabupaten Gowa, provinsi Sulawesi Selatan. Terletak di bagian selatan Sungguminasa, ibu kota kabupaten Gowa, dengan jarak 17 km searah jalan nasional menuju Takalar dan Jeneponto. Bontonompo terdiri atas 14 desa/kelurahan yang dibagi kedalam tiga kelurahan dan 11 desa.

Berikut 14 desa dan kelurahan di Bontonompo:
Dibentuk berdasarkan Perda Nomor 7 Tahun 2005. Ibukota kecamatan Bontonompo adalah Tamallaeng. Bontonompo berbatasan dengan beberapa wilayah di Gowa dan Takalar. Pada sebelah timur berbatasan dengan kecamatan Pombangkeng Utara  kabupaten Takalar, sebelah selatan dengan kecamatan Bontonompo Selatan, sebelah barat dengan Bajeng Barat dan kecamatan Galesong, sebelah utara dengan kecamatan Bajeng.

Jumlah penduduk kecamatan Bontonompo pada tahun 2008 sebesar 39.936 jiwa, terdiri dari 19.182 jiwa laki-laki dan 20.754 jiwa  perempuan 20.754 jiwa. Dari jumlah itu 99,97 persen beragama Islam.


Peta kecamatan Bontonompo
Beberapa fasilitas umum yang terdapat di kecamatan Bontonompo seperti sarana pendidikan antara lain Taman Kanak-Kanak sebanyak 14 unit, Sekolah Dasar Negeri 12 unit, Sekolah Dasar Inpres 15 unit, Sekolah lanjutan pertama lima unit, sekolah lanjutan atas satu unit, Sekolah Menengah Kejuruan dua unit, Madrasah Ibtidaiyah empat unit, Madrasah Tsanawiah dua unit, PAUD SPAS 14 unit
Sarana kesehatan  Puskesmas dua unit, pustu 14 unit. Terdapat pula sarana  ibadah (masjid dan gereja), pasar, aula, dll. 


Di kecamatan ini terdapat satu kawasan konservasi lingkungan yang didirikan secara swadaya bernama Rumah Hijau Denassa (RHD) sejak 2007 silam, yang telah dikenal luas hingga ke mancanegara. Kawasan ini telah menyalamatkan ratusan jenis tumbuhan dan flasma nutfah lain untuk menjaga danmelestariakn keanekaragaman hayati nusantara khususnya kawasan Wallacea. (Darmawan Denassa). 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar