Selasa, 22 Januari 2019

Pembangunan Jembatan Darurat di Lemoa

TGC. Pasca bencana banjir dan longsor di yang melanda Kabupaten Gowa, pemerintah, dan jajaran TNI-Polri serta masyarakat bersatu melakukan pencarian korban khususnya pada warga yang berdampak lonsor di dataran tinggi.

Jembatan Darurat di Lemoa dibuat Untuk Membuka
Akses Evakuasi dan Kemanusiaan
Foto: Darmawan Denassa



Beberapa sarana dan fasilitas umum rusak akibat bencana ini, salah satunya jembatan Lemoa yang terletak antara Bungaya dan Manuju. Jembatan lemoa terputus karena tanah pada bagian barat jembatan terkikis dan terbawa arus banjir bandang. Jembatan ini merupakan penghubung antara desa dan kecamatan lain ke Bungaya dan Bontolempangang. Sehingga sangat penting peranannya bagi masyarakat. Untuk memudahkan akses khususnya evakuasi dan akses membawa bantuan kemanusiaan unit Sipur Pangdam XIV Hasanuddin membuat jembatan darurat yang dimulai kemarin (21/01/2019).

Jembatan darurat ini diperkirakan akan selesai hari ini, dan sudah bisa dilalui kendaraan dengan berat maksimal 8 ton■ Darmawan Denassa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar