Peserta Lokalatih mengikuti Outbond bersama peserta kelas Komunitas RHD. Foto: The Gowa Center/Isa |
Sedangkan komite menurut Permendiknas Nomor 044/U/2002 tentang Dewan Pendidikan dan Komite Sekolah, antara lain berfungsi melakukan kerjasama dengan masyarakat (perorangan/organisasi/dunia usaha/dunia industri) dan pemerintah
berkenaan dengan penyelenggaraan pendidikan yang bermutu, serta menggalang dana masyarakat dalam rangka pembiayaan penyelenggaraan pendidikan disatuan pendidikan.
Agar komite dapat terberdaya dengan ikut berperan aktif membantu sekolah maka The Gowa Center (TGC) melaksanakan Lokakarya dan Pelatihan Fundraising bagi Komite Sekolah, community center, organisasi pemuda pada tanggal 21-22 Oktober 2011 di Rumah Hijau Denassa (RHD). Kegiatan diikuti 28 peserta yang juga berasal Yayasan Buana Samboritta dan Lembara, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang berasal dari Kab. Takalar. Kegiatan dilakukan dengan menggunakan braindstroming, kerja kelompok, dan outbond.
Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kapasitas pengurus komite dan organisasi peserta lokalatih agar dapat menidentifikasi sumber daya yang bisa membantu menjaga keberlanjutan organisasi dan program untuk mencapai visi lembaga.
Dari dua hari pelaksanaan, peserta telah berhasil menyusun rencana kegiatan fundraising serta rencana tindak lanjut yang akan dibahas di tingkat lembaga untuk ditetapkan dan dilaksanakan. Pertemuan lanjutan lokalatih ini direncanakan terlaksana pada 13 Nopember 2011.(*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar