Senin, 14 November 2011

LSM Gowa Diskusi dengan Greg Rooney

Gowa Center. Enam Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) di Kabupaten Gowa melaksanakan diskusi dengan Greg Rooney,  Community Engagement and Governance Advisor,  Australian Community Development and Civil Society Strengthening Scheme (ACCESS Phase II). Kegiatan berlansung di Aula Bappeda Kab. Gowa, Senin 14 Nopember 2011.

Greg  Rooney menfasilitasi pertemuan LSM Gowa.
Foto: The Gowa Center/Darmawan Denassa
Lembaga yang hadir dalam pertemuan diantaranya The Gowa Center (TGC), Lembaga Bumi Indonesia (LBI), Yayasan Baruga Cipta (YBC), Yayasan Kesejahteraan Masyarakat Gowata (YKMt), Wahana Kesehatan dan Lingkungan Lestari (Wakil), dan Yayasan Peduli Lingkungan (YPL).  Keenam lembaga merupakan mitra ACCESS Phase II yang  melaksanaakan kegiatan diberbagai bidang untuk mendorong terlaksananya Tata Kepemerintahan Lokal yang Demokratis (TKLD) dalam internal organisasi, mitra, dan mendorong implementasi pada pemerintah lokal.

Berharap mendapat metode penyebarluasan dan interaksi yang lebih segar,  metode peningkatan capaian dari aksi,  dapat menjelaskan apa yang dimaksud pemberdayaan, merupakan beberapa harapan peserta dari pelaksanaan pertemuan. (*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar